kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kerja Lintas Kementerian dan Lembaga Hadirkan Vaksin COVID-19


Sabtu, 12 Desember 2020 / 10:37 WIB
Kerja Lintas Kementerian dan Lembaga Hadirkan Vaksin COVID-19
ILUSTRASI. Konpers Menteri Tentang Kedatangan Vaksin di Media Center KPCPEN, Senin, (7/12)

Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal

KONTAN.CO.ID - Upaya menghadirkan vaksin untuk negeri merupakan kerja lintas kementerian dan lembaga. Salah satunya usaha mendatangkan vaksin dengan membuka jalur komunikasi bilateral dengan berbagai negara dan produsen vaksin di dunia, maupun kerjasama multilateral.

Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, dalam Keterangan Pers yang diselenggarakan Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Senin (7/12), mengatakan: “Diplomasi aktif untuk mendukung upaya ketersediaan vaksin dengan tugas utama membuka akses, meratakan jalan dan mengatasi berbagai kendala yang muncul.”

Salah satu kerja lintas kementerian itu terjadi pada Agustus 2020. Menteri Luar Negeri bersama Menteri BUMN ditugaskan Presiden Joko Widodo membuka akses kerjasama dengan beberapa pengembang vaksin, termasuk Sinovac. “Pada Oktober tugas serupa kami jalankan termasuk menjajaki kerjasama dengan AstraZeneca dan kerjasama vaksin multilateral melalui Gavi COVAX Facility,” jelasnya.

Terkait kerjasama dengan Sinovac dan kehadiran 1,2 juta dosis vaksin COVID-19 Sinovac dalam bentuk jadi pada hari Minggu (6/12), Menteri Retno Marsudi menyampaikan apresiasi kepada kerjasama yang baik berbagai pihak, termasuk koordinasi intensif dengan pemerintah RRT.

“Diplomasi kita akan terus mengawal ikhtiar-ikhtiar lain berikutnya agar Indonesia dapat segera mengatasi pandemi. Jangan lupa terus terapkan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan, dan Menjaga jarak),” kata Menteri Retno Marsudi. [KPCPEN/KOMINFO]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×